Pemerintah Harus Jelaskan ke Masyarakat Tentang Bahaya Kondisi Lonjakan Covid-19, Pertanda Apa?
Puan Maharani--
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta Pemerintah menjelaskan seberapa bahaya Covid-19 saat ini mengingat terjadinya lonjakan kasus Covid-19. Penjelasan dari Pemerintah diperlukan untuk memberi ketenangan kepada masyarakat.
Puan pun mengingatkan terkait pentingnya kesiapan tempat isolasi pasien di tengah lonjakan kasus Covid-19 pasca lebaran idulfitri 1444 H yang terjadi di berbagai wilayah.
“Sejauh ini kita mengetahui kondisi Pandemi Covid-19 sudah membaik. Namun dengan adanya peningkatan kasus, masyarakat perlu memahami seberapa bahaya kondisi Covid-19 saat ini. Karena sebagian masyakat menganggap Covid sekarang hanya seperti flu biasa,” kata Puan, Kamis (5/4/2023).
BACA JUGA:Kerja Sama Jabar-Korea Selatan Kembangkan Kota Metropolitan di Kawasan Rebana
Oleh karenanya, Pemerintah diminta memberi penjelasan yang lebih komprehensif terkait tingkat risiko dan bahaya Covid-19 saat ini. Dengan begitu, kata Puan, masyarakat dapat memperkirakan treatment sehari-hari yang perlu mereka lakukan untuk menghindari potensi Covid-19.
“Meski kita tetap harus mengedepankan protokol kesehatan (prokes), namun dengan kepastian dari Pemerintah, masyarakat dapat memahami tingkat bahaya kondisi Covid-19 saat ini karena ini berpengaruh terhadap aktivitas sehari-hari masyarakat yang juga akan berdampak terhadap dunia perekonomian,” paparnya.
BACA JUGA:Cycling de Jabar 2023 Dimulai, Jadi Ajang Promosikan Potensi Wisata dan Ekonomi
Menurut Puan, Pemerintah perlu memberi pernyataan tegas mengenai kondisi Covid-19 terbaru. Terlebih, sudah hampir satu tahun masyarakat kembali hidup normal karena rendahnya angka kasus Covid-19.
“Pemerintah perlu mengumumkan apakah kondisi Covid-19 saat ini masuk dalam kondisi gawat atau tidak,” tegas Puan.
BACA JUGA:PT KAI Diminta Tindak Parkir Liar di Belakang Stasiun Bekasi Timur
Meski begitu, perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI tersebut tetap mengajak masyarakat agar tidak lengah. Puan mengatakan, tindakan preventif lebih baik dibandingkan mengobati.
“Adanya peningkatan kasus Covid-19 belakangan ini harus membuat kita semua semakin waspada. Untuk meminimalisir lonjakan kasus, kuncinya protokol kesehatan, terutama di tempat-tempat yang tingkat kerumunannya tinggi,” imbaunya.
Penambahan kasus Covid-19 pada awal bulan Mei 2023 mencapai 2.647 kasus dalam sehari di mana kasus aktif telah menyentuh angka 14.205. Kenaikan kasus tersebut tertinggi dalam 10 bulan terakhir dan dipengaruhi oleh positivity rate yang meningkat menjadi 14,76 persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: covid-19